IBX5980432E7F390 ISM Code soal jawab - BLOG PELAUT

ISM Code soal jawab

Soal Jawab tentang ISM Code


1.Sebutkan minimal 3 kriteria untuk bisa diangkat sebagai awak kapal oleh suatu perusahaan sesuai ketentuan ISM Code.

Sesuai ISM Code kriteria untuk menjadi awak kapal yaitu :
▷Berkualifikasi
▷Berijasah
▷Sehat sesuai ketentuan ketentuan nasional dan Internasional.

2.Sebutkan siapa yang mempunyai wewenang untuk mencabut sertifikat DOC atau SMC
Yang mempunyai wewenang utk mencabut DOC / SMC adalah Administrasi.

3.Sebutkan 5 dokumen prosedur yang sering dipergunakan pada saat kapal dipersiapkan untuk segera bertolak dari pelabuhan !
Dokumen prosedure yg dimaksud :
▷Pilot Card
▷Departure Cheklist
▷Bridge Gear cheklist
▷Drug & stowaway cheklist
▷Passage plan

4.Jelaskan mengapa bila Safety Management System dapat dilaksanakan secara efektif maka akan dipeoleh perbaikan system secara terus-menerus (Continuosly Improvement).
Karena dgn pelaksanaan SMS secara efektif maka permasalahan yg ada akan terselesaikan & pengalaman dalam pelaksanaan & permasalahan yg pernah timbul menjadi bahan pertimbangan utk pembelajaran & perbaikan sistim secara terus-menerus management menjadi bersifat terbuka, mudah menerima perubahan & mempunyai komitmen unt kemajuan perusahaan.

5.Sebutkan persyaratan persyaratan fungsional yang tersebut dalam salah satu elemen ISM Code?
▷Suatu kebijaksanaan keselamatan perlindungan lingkungan.
▷Instruksi-instruksi & prosedure-prosedure untuk menjamin keselamatan operasi kapal-kapal dan perlindungan lingkungan memenuhi ketentuan ketentuan Internasional yg relevan dan legislasi negara bendera.
▷Menetapkan tingkat-tingkat kewenangan & jalur-jalur komunikasi diantara personil di darat dan diatas kapal.
▷Prosedure-prosedure untuk melaporkan kecelakaan-kecelakaan & ketidak sesuaian dengan ketentuan-ketentuan dari kode ini.

6.Apakah keuntungan penerapan ISM Code bagi pelaut ?
Keuntungan penerapan ISM Code bagi pelaut:
▷Meningkatkan kesadaran Nakhoda & ABK terhadap keselamatan kapal & Lingkungan sekitar.
▷Menambah kepercayaan perusahaan terhadap Nakhoda & ABK.
▷Menjadikan kapal sbg tempat bekerja yg aman bagi pelaut.
▷Mengurangi angka kecelakaan dan pencemaran lingkungan.

7.Apakah yang di maksud dengan Designeted Person Ashore (DPA) ?
DPA adalah orang yang ditujuk oleh perusahaan sebagai penghubung antara kapal dengan perusahaan, berkewajiban dan mempunyai wewenang dalam mengawasi pengoperasian kapal dalam hal keselamatan dan perlindungan lingkungan & pencemaran. DPA mempunyai akses langsung ke top manajemen perusahaan.

8.Pihak-pihak manakah yang terlibat dalam pengimplementasian dan penerapan ISM Code.
Pihak-pihak yang terlibat dalam pengimplementasian ISM Code sebagai berikut:
▷Pemerintah.
▷Perusahaan.
▷Nakhoda dan ABK.
▷Negara yg dituju.

9.Apakah tuntutan Ism Code dalam penyiapan palkah untuk pemuatan ?
▷Got-got palkah harus bersih dari kotoran.
▷Periksa dan pastikan keadaan tank top tdk bocor.
▷Ventilasi palkah bekerja dengan baik.
▷Untuk muatan-muatan yang tertentu dibuat peranginan.
▷Periksa reach rod dan pastikan bekerja dengan baik.
▷Adakan pemisahan utuk muatan yang berbeda.

10.Apa sebenarnya SMS (Safety Management System) menurut ISM Code?
▷Suatu sistim terstruktur dan terdokumentasi yg memungkinkan personil perusahaan utuk mengimplementasikan kebijaksanaan yg berhubungan dgn keselamatan dan perlindungan lingkungan secara efectif.
▷Petunjuk dan prosedure utk menjamin pengoperasian kapal secara aman dan perlindungan lingkungan yg sesuai dgn peraturan perundang-udangan nasional dan internasional dan negara bendera.
▷Kewenangan dan koordinasi diatas kapal dan didarat.
▷Prosedure pelaporan dan ketidak sesuaian terhadap ketentuan ISM Code.

11.Apakah batalnya DOC perusahaan akan membatalkan SMC kapal dan apakah batalnya SMC kapal akan membatalkan DOC perusahaan ?
Batal DOC perusahaan akan membatalkan SMC kapal karena SMC akan diberikan kepada kapal apabila perusahaan yg mengoperasikanya telah memiliki DOC.
Akan tetapi batalnya SMC sebuah kapal tidak membatalkan DOC perusahaan tsb karena bisa terjadi hanya kapal tsb yg tidak memenuhi ketentuan sebagaimana di isyaratkan dalam ISM Code, sehingga SMC nya dibatalkan.

12.Apa yang dimaksud dengan otorita mendominasi (Overriding Authority) menurut ISM Code ?
Overriding Authority ialah : Hak istimewa seorang nakhoda untuk mengambil keputusan baik dgn aturan atau melanggar aturan demi keselamatan dan pencemaran serta dapat meminta bantuan perusahaan jika diperlukan.
Contoh : “Pada situasi kapal saling berhadapan nakhoda memutuskan untuk merobah haluan kekiri untuk menghindari tubrukan. (sesuai Corleg aturan…,Apabila dua buah kapal saling berhadapan, maka masing-masing harus merubah haluan kekanan), Master menolak keputusan perusahaan yang memerintahkan kapal membuang limbah pencucian tanki diperairan yg dilarang”.

13.Apakah kewajiban kapal secara umum dalam mengimplementasikan ISM Code ?
Kewajiban kapal secara umum menurut ISM Code :
Dalam melaksanakan segala tindakan selalu mengutamakan keselamatan kerja dan mengcegah pencemaran lingkungan dengan bertindak secara konsisten dalam perencanaan pengoperasian, pelaksanaan dan pengawasan tentang keselamatan serta menghindari kerusakan lingkungan laut sesuai SMS.

14.Apakah tuntutan ISM Code dalam pengawakan kapal ?
Tuntutan ISM dalam pengawakan sbb :
▷Sertificat awak kapal hrs memenuhi persyaratan sesuai yg diminta oleh Safe Manning Certificate.
▷Setiap kapal diawaki oleh pelaut-pelaut yg memenuhi syarat, bersertifikat dan secara medis fit sesuai dgn persyaratan nasional & internasional.
▷Master dan Officer memahami SMS dan rencana penerapanya diatas kapal.
▷Kepada ABK baru diberikan pembiasaan yg cukup terhadap tugas-tugasnya.
▷ABK harus mampu berkomunikasi secara efectif yg berkaitan dengan SMS.

15.Siapakah penanggung jawab pengimplementasian ISM Code disuatu perusahaan?

Penanggung jawab pengimplementasian ISM Code diperusahaan adalah pemimpin tertinggi (top manajemen), selalu bertindak secara aman diperlukan komitmen seutuhnya dan terus menerus dari para Direktur, Manajer, supervisor dan semua karyawan yang terlibat dalam aktivitas perusahaan.

16.Menurut pendapat saudara apakah syarat-syarat untuk menjadi DPA orang yg ditunjuk di suatu perusahaan ?
Seorang DPA sedapat mungking memenuhi kriteria sebagai berikut:
▷Mempunyai pengalaman berlayar.
▷Mengetahui sistim manajemen keselamatan pelayaran.
▷Mempunyai hubungan luas, baik horisontal maupun vertikal.
▷Mempunyai kualifikasi akademik.
▷Memiliki kepandaian berkomunikasi.
▷Mempunyai komitmen yg kuat tentang safety manajemen.
▷Mempunyai pengetahuan tentang SMS.
▷Memiliki pengetahuan tentang pencemaran.

17.Apakah yg dimaksud dengan DOC itu ? dan bagaimana cara mendapatkanya ?
DOC (Document of Complaince) adala : dokumen yg diterbitkan oleh pemerintah untuk suatu perusahaan yg telah memenuhi persyaratan ISM Code.
Cara mendapatkanya :
▷Perusahaan telah membuat SMS yg memenuhi persyaratan-persyaratan ISM Code
▷SMS dokumen telah disetujui oleh Flag State /organisasi yg ditunjuk.
▷SMS telah dijalankan minimal 3 bulan.
▷Telah dilakukan internal audit dan sudah disetujui.
▷Telah dilakukan audit oleh Flag State / recogonized organisation dan disetujui diterbitkan DOC.

18.Apa yg dimaksud dengan SMC ?
SMC (Safety Management Certificate) adalah : Dokumen yg diterbitkan untuk kapal dan menandakan bahwa perusahan tsb dan  manajemen kapalnya telah beroperasi sesuai dg sistim manajemen keselamatan yg diakuai.

19.Bila kapal disewa telanjang (Bareboat Charter) yg manakah company, pengcarter atau pemilik kapal ? Jelaskan.
Dalam bareboat charter pengcharter disebut sbg company, karena mengambil alih tanggung jawab dari pemilik kapal atas pengoperasian kapal, dg demikian seluruh tugas dan tanggung jawab yg dibebankan dalam kondifikasi menjadi tanggung jawab pengcharter.

20.Apakah tuntutan ISM Code dalam menyiapkan kapal mendekati pelabuhan tiba?
Tuntutan ISM Code dlm menyiapkan kapal mendekati pelabuhan sbb :
▷Pengujian mesin, kemudi, peralatan navigasi dan komunikasi, generator dan peralatan jangkar.
▷Pesiapab buku kepanduan bahari, pasang surut serta peta-peta yg akan digunakan.
▷Pemeriksaan stabilitas, draft kapal dan got palkah serta kamar mesin.
▷Memberi informasi dan berkomunikasi dengan pelabuhan yg akan dituju.
Baca selanjutnya: ISM Code Soal Jawab 2

Berlangganan Untuk Mendapatkan Artikel Terbaru:

2 Komentar Untuk "ISM Code soal jawab"

  1. Selamat Siang kak. Ijin bertanya tentang ISM code,

    Apakah Tuntututan dari ISM Code dalam penyiapan Palka untuk pemuatan suatu barang di atas kapal, dan sperti apa tuntutan nya.?
    Trimaksih

    BalasHapus